Cara Membuat Nama Range Di Excel

Jayanti.me.- Para sahabat jayanti yang baik hati, dan tidak suka menyakiti, apa kabar kalian hari ini? semoga masih dalam keadaan terbaik untuk menjalani sisa hidup kaian hari ini J. Pada kesempatan yang baik ini, izinkanlah saya untuk menjelaskan tetang bagaimana membuat nama range di excel dengan mudah dan terpercaya.

Mungkin ada yang bertanya, kenapa kita harus menamai range pada excel? tujuannya yaitu untuk mempermudah dalam penulisan rumus excel saja. Selain itu juga akan mendapatkan banyak keuntungan/kemudahan lain jika sebuah range data kita beri nama.

Namun sebelum membuat nama pada sebuah range, alangkah baiknya jika kita mengatahui syarat-syarat dalam memberikan sebuah nama range tersebut. Antara lain:

  • Nama range harus diawali dengan valid karakter, yakni huruf a sampai z, underscore “_”, backslash “\”. Jadi jangan sampai kalian menamai range dengan angka diawal.
  • Nama range tidak boleh mengandung spasi
  • Maksimal karakter nama range adalah 255
  • Nama range tidak boleh menggunakan nama sel, seperti A1, A2, B1, C1 dan sebagainya.
Baca Juga : Rumus Vlookup Excel

Cara Membuat Nama Range Pada Microsoft Excel

Terdapat beberapa cara untuk membuat sebuah name range pada excel yaitu:

Dengan Name Box

Langkah-langkah untuk membuat nama range dengan Name Box adalah sebagai berikut ini:

  1. Buatlah Sebuah range data seperti gambar diatas, kemudian seleksi data tersebut.
  2. Pilih atau klik Name Box yang ada disebelah kiri Formula Bar
  3. Tuliskan nama range yang dikehendaki namun harus sesuai dengan syarat-syarat penamaan range yang telah disampaikan diatas
  4. Tekan Enter.

Sangat mudah bukan? Adapun untuk membuat nama range pada excel dengan cara yang lainnya adalah sebagai berikut:

Dengan New Name Box Dialog

Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Pilih range data yang telah dibuat tadi

2. Pilih Define Name pada Tab FormulasGroup Defined Name seperti gambar dibawah ini.

3. Setelah Define Name dipilih, akan muncul jendela baru seperti gambar dibawah ini.

Tuliskan nama range yang anda inginkan pada kotak Name. Saya sendiri menggunakan nama tabel_siswa sebagai nama range tabel tersebut.

Bagian scope biarkan saja bernilai Workbook karena bagian ini artinya nama range bisa digunakan untuk semua workbook.

Bagian Comment, ini digunakan untuk memberikan sebuah komentar / pesan ketika pointer diarahkan ke tabel data tersebut.

Refers To, adalah range atau referensi sel yang benar yang diawali dengan “=”. Jika kalian telah melakukan seleksi terhadap range, maka bagian ini akan secara otomatis terisi.

4. Klik Oke

Dengan demikian kalian telah berhasil membuat sebuah name range pada excel dengan baik dan benar. Selanjutnya kalian bisa menggunakan name range tersebut untuk kebutuhan dalam membuat rumus-rumus tertentu pada excel.

Artikel Terkait:

Rumus Hlookup Excel

Cara Freeze Panel Di Excel

Cara Print Di Excel

Rumus Array Pada Excel

Cara Melakukan Penjumlahan Pada Excel

Rumus Menjumlahkan Data Dengan Sebuah Kriteria

Rumus Menghitung Jumlah Data Dengan Banyak Kriteria

Cara Membuat Angka Random Pada Excel

Cara Membuat Angka Random Yang Tidak Kembar Di Excel

Cara Menghitung Sisa Pembagian Excel

Rumus Persen (%) Excel

Pengenalan Quick Access Toolbar Excel

Pengenalan Formula Bar Pada Excel

Tipe Data Pada Excel

Cara Cut, Copy, Paste Di Excel

Panduan Cara Input Data Excel

Panduan Auto Fill Data Pada Excel

Menggunakan Text To Kolom Untuk Memisahkan Isi Sel

Cara Menggunakan Fitur Find Di Excel

Cara Menggunakan Fitur Replace Di Excel

Perbedaan Fungsi Or Dengan And Pada Excel

Fungsi Excel Yang Berkaitan Dengan Waktu

Fungsi Excel Yang Berkaitan Dengan Tanggal

Cara Membuat Nama Range Di Excel

Semoga Artikle kami dapat memberikan manfaat bagi kita semuanya.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Membuat Nama Range Di Excel"

Posting Komentar