Cara Membuat Dropdown List Bertingkat Pada Excel
jayanti.me.- Selamat datang kembali admin ucapkan kepada kalian yang telah bersedia berkunjung ke blog kami ini, semoga hari ini kalian masih dalam keadaan terbaik sehingga kalian dapat mengikuti tutorial ini yaitu tentang cara membuat dropdown list bertingkat pada excel.
Sebelum itu, pastikan kalian sudah mengikuti
tutorial sebelumnya yaitu Cara Membuat Dropdown List Dengan Data Validation dan
Cara Membuat Dropdown List Dinamis Di Excel karena ini akan saling berkaitan. Sehingga
nantinya admin dapat menyingkat tulisan pada halaman ini sehingga tidak terlalu
panjang.
Membuat Dropdown List Bertingkat Pada Excel
Dropdown list bertingkat sangat berguna ketika
kita ingin menampilkan sebuah data tertentu secara otomatis berdasarkan data
pada cell yang lain. Misalnya kita membuat list validasi berupa pilihan
nama-nama provinsi dimana disitu terdapat nama kabupaten/kota, ada nama
kecamatan, desa dan seterusnya.
Supaya tidak terlalu lama menghayal, kita
langsung saja prakteknya. Silahkan kalian siapkan data seperti gambar dibawah.
Dari data diatas, rencananya kita akan membuat
dropdown list yang ketika kita memilih salah satu Kabupaten dari kolom provinsi,
maka pada pilihan dropdown list berikutnya hanya ada pilihan dari kecamatan
tertentu yang telah kita tentukan sebelumnya. Dan begitu juga dengan dropdown
list setelahnya, kita hanya memilih nama desa berdasarkan nama kecamatan yang
telah dipilih pada dropdown list sebelumnya.
Langkah-langkah membuat dropdown list
bertingkat yaitu sebagai berikut :
No 1. Pastikan kalian telah membuat data diatas,
kemudian beri nama range(Define Name) untuk masing masing list. Kurang lebih
nama range yang telah kalian buat akan seperti gambar.
Jang lupa untuk memberikan untuk memberikan
nama range “kosong” dan isi data tersebut juga dapat diambil dari Cell yang
kosong, ini untuk melakukan pengecualian jika seandainya nama range yang
dipilih adalah kosong maka tidak akan menampilkan apa-apa.
No 2. Tentukan Cell untuk meletakkan Dropdown
List, admin sendiri ingin meletakkannya di D16. Selanjutnya lakukan seperti
yang admin jelaskan pada tutorial Cara Membuat Dropdown List Dengan Data
Validation.
No 3. Pada Cell D17(dibawah Cell tempat
meletakkan Dropdown List tadi). Lakukan lagi seperti sebelumnya, namun disini
pada kotak Souce ketikkan kode berikut. =IF($D$16="KAB.1",KABUPATEN1,IF($D$16="KAB.2",KABUPATEN2,kosong))
Penjelasan dari kode IF diatas, jika pada cell
D16 kalian pilih KAB.1 maka kecamatan dari KABUPATEN1 akan dimunculkan, jika
kalian pilih KAB.2 maka kecamatan dari KABUPATEN2 akan dimunculkan. jika kalian
memasukkan huruf selain Huruf yang telah ditentutakan tersebut maka yang akan
di tampilkan adalah kosong.
No 4. Pada Cell D18. Ulangi langkah diatas dan
sekali lagi pada Kotak Source ketikkan kode berikut =IF($D$17="KEC.1",KECAMATAN1,IF($D$17="KEC.2",KECAMATAN2,IF($D$17="KEC.3",KECAMATAN3,IF($D$17="KEC.4",KECAMATAN4,IF($D$17="KEC.5",KECAMATAN5,kosong)))))
Setelah melalui proses diatas harusnya datanya
akan nampak seperti gambar dibawah ini.
Sekarang kita telah berhasil Membuat Dropdown
List Bertingkat Pada Excel.
Admin rasa sudah cukup untuk tutorial kita pada
kesempatan kali ini, semoga bermanfaat dan dapat menyelesaikan masalah kalian.
Artikel Terkait :
Pengenalan rumus dan fungsi excel
Cara menemukan data ganda dan data unix di excel
Cara menghapus data ganda di excel
Cara Menghilangkan Data Yang Sama Dan Mengambil Data Unix
Mencari Data Yang Sama Dalam 2 Kolom Excel
Cara Menghitung Jumlah Data Unik Di Excel
Mengunci Sebagian Cell Di Excel
Cara Membuat Tabel, Mengubah, Dan Menghapus Tabel Di Excel
Cara Membuat Dropdown List Dengan Data Validation Excel
Cara Membuat Dropdown List Dinamis Di Excel
Cara Membuat Dropdown List Bertingkat Pada Excel
Kunjungi link diatas supaya kalian mendapatkan
ilmu lebih terkait Microsoft Excel.
Sampai jumpa pada artikel berikutnya.
0 Response to "Cara Membuat Dropdown List Bertingkat Pada Excel"
Posting Komentar