Pengenalan Rumus dan Fungsi Excel

aqmarofficial.com.- Apa kabar semuanya? Semoga hari ini kalian berada dalam keadaan terbaik sehingga dapat menjalankan aktifitas kalian seperti biasanya dan tercapai semua keinginan kalian untuk hari ini. dan terimakasih juga kepada kalian yang telah menyempatkan diri untuk berkunjung di blog sederhana namun power full ini.

Hari ini kita akan sama-sama belajar tentang Mengenal Rumus Dan Fungsi Excel untuk mempermudah pekerjaan kalian, terutama dalam melakukan perhitungan menggunakan Microsoft Excel. Jadi penting bagi kita untuk belajar Rumus dan fungsi excel apalagi jika perkerjaan kalian berkaitan dengan perhitungan angka, maka ini akan sangat membantu saudara sekalian.

Pengertian Rumus Exel

Rumus pada Microsoft Excel adalah persamaan matematika untuk menghitung nilai-nilai tertentu dengan tujuan untuk mendapatkan hasil yang diharapkan pada Microsoft excel.

Dengan menggunakan Microsoft excel kita dapat menghitung perhitungan dari yang perhitungan sederhana sampai perhitungan yang super kompleks sekalipun. Baik berupa angka atau berupa text ataupun keduanya.

Cara menggunakan rumus excel

Dalam menulis rumus excel selalu di awali dengan tanda sama dengan(‘’=”) dan di ikuti dengan rumus yang digunakan.

Adapun menggunakan rumus exel adalah sebagai berikut:

Misalnya kita akan menghitung pentumlahan 50 - 20 – 18, maka kita dapat menulisnya dengan seperti dibawah ini.

= 50 - 20 - 18

Contoh lain :

= (50-20-18)/2

Pada contoh diatas kita hanya menggunakan rumus operator (-) dan (/), padahal masih ada operator + , * dan mungkin masih banyak lagi rumus yang lain.

Pengenalan Fungsi Excel

Fungsi Excel dapat kita artikan sebagai penyederhana formula sehingga membuat proses perhitungan akan jadi lebih efektif dan efisien dan membuat pekerjaan kalian dapat terselesaikan dengan cepat.

Beberapa fungsi yang dapat kita gunakan pada Microsoft excel adalah sebagai berikut :

  • Fungsi Sum -> untuk menjumlahkan angka
  • Fungsi Avarage -> menghitung rata-rata dari data angka.
  • Fungsi Max -> mencari nilai tertinggi dari sebuah data angka
  • Fungsi Min -> mencari nilai terkecil dari sebuah data angka
  • Dan masih banyak lagi yang lainnya.

Contoh penggunaan Fungsi Excel adalah sebagai berikut :

Penjelasan gambar diatas adalah sebagai berikut :

Tanda sama dengan “=” merupakan pembuka dari sebuah rumus pada excel yang wajib harus ada sebelum menuliskan rumus.

SUM merupakan salah satu fungsi excel yang bertujuan untuk menjumlahkan data.

A4:C4 merupakan range data yang dijumlahkan, yang berada pada Cell A4 sampai Cell C4.

Tanda Bintang “*” adalah operator perkalian yang akan kita gunakan untuk melakukan perkalian.

Angka 4 adalah nilai konstan, nilai ini dapat kalian ubah sesuka hati tergantung kebutuhan, ingin melakukan berapa perkalian.

Admin rasa sudah cukup untuk pengenalan dari Rumus Dan Fungsi Excel dan sebaiknya kalian lebih banyak praktik supaya kalian lebih jago lagi dalam menggunakan rumus dan fungsi excel tersebut.

Artikel terkait :

 

Sekian dan terimakasih. Sampai jumpa lagi

 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengenalan Rumus dan Fungsi Excel"

Posting Komentar